-->

Cara Agar Blog Muncul di Google

Cara Agar Blog Muncul di Google - Tujuan utama kebanyakan blog adalah agar dapat di baca banyak orang. Ntah untuk alasan pekerjaan, hobby, untuk menambah uang dan lain lain. Sangat penting untuk memunculkan blog di google maupun di search engine manapun agar mudah di baca oleh banyak orang.


Untuk google sendiri, ada algoritma atau syarat syarat agar blog muncul dengan cepat di google. Dengan mengikuti step step tersebut blog kalian akan muncul di google dengan mudah. Tidak perlu lama lama menunggu lagi. Cara - cara kali ini merupakan cara cara yang legal dan pasti berhasil di karenakan pada trick kali ini cara yang di gunakan adalah cara yang di berikan google agar setiap pemilik web atau blog dapat dengan mudah mendaftarkan blognya atau setiap link yang ada di blognya sehingga muncul di google.

Trik kali ini berisi beberapa cara dan syarat yang kalian bisa lakukan agar google cepat dalam mengindeks blog kalian di search engine-nya. simak caranya di bawah ini.

1. Membuat Artikel Original (Tidak Copas)

Google melihat artikel sebagai kanonis atau pemilik asli. Jika kalian copas otomatis blog kalian tidak tidak di tandai sebagai pemilik asli oleh google dan jikapun blog kalian muncul, akan sulit untuk menggapai peringkat tinggi atau sangat sulit mendapatkan peringkat nomor 1 di google. Menulis artikel sendiri adalah langkah agar blog kalian bisa menjadi unik dan di pilih oleh google sebagai pencarian.

Tulisan copas sangat tidak di sukai google. Untuk di indeks google akan mengecualikan postingan yang ketahuan copas. Tulisan yang copas akan di keluarkan dari list valid link di google search console. Mungkin terindex tapi tidak menjadi prioritas karena telah di kecualikan oleh google.

2. Menggunakan Google Search Console

Google search console merupakan tools yang di berikan google kepada pemilik website untuk mengindex atau mendaftarkan link link yang ada di web atau blog agar muncul di google dengan cepat. Kalian tinggal mendaftarkan Google Search Console lalu menginput site link kalian agar seluruh postingan dan link yang ada di blog bisa terdeteksi oleh google.

Di dalam google search console juga terdapat hasil dari pencarian blog kalian dari google. Data tersebut dapat membantu kalian ketika ingin mencari kata kata yang mudah terindex google kedepannya.



3. Menggunakan Template SEO Friendly

Template blog ternyata sangatlah berpengaruh agar blog bisa muncul di google. Blog yang menggunakan template SEO Friendly akan memiliki speed load yang lebih cepat di bandingkan template yang tidak di setting atau di buat khusus untuk SEO Friendly.

4. Upload Rutin

Selalu upload agar blog di tandai sebagai blog yang masih hidup oleh google. Terbukti bahwa blog yang selalu di update akan mendapatkan views yang lebih ketimbang blog yang dulu terkenal namun hanya di biarkan saja dan tidak di update.

Upload tidak perlu di lakukan setiap hari. Penting untuk update dengan jangka waktu yang tetap seperti seminggu sekali atau mungkin seminggu dua kali. Hal tersebut akan membuat blog tetap di mendapat index pengulangan oleh google.

5. Mensetting Link Postingan

Sebelum mengirim postingan di blog memasang tautan permanen adalah sebuah cara yang bisa di coba untuk menjadikan web kalian unik dan cepat di index oleh google. Blog akan cepat muncul jika blog di deteksi sebagai blog yang unik dan original. Untuk itu menggunakan tautan permanen akan menjadi pilihan yang bisa di coba.



Nah itu dia beberapa cara yang dapat kalian lakukan untuk memepercepat blog kalian muncul di google. Dalam 10 postingan saja kalian sudah bisa memunculkan blog kalian di google. Namun kalian perlu ketahui bahwa tidak ada sesuatu yang instan kalian perlu menunggu proses indeks, menunggu google memeriksa artike kalian satu persatu. Barulah nanti blog kalian dapat muncul di google. Tidak perlu lelah dan takut untuk memulai blog dan terus ngeblog. Karena google akan otomatis menaikkan blog kalian jika memang kalian sangat bersemangat dalam mengelola blog kalian.

Sekian untuk artikel kali ini semoga kalian cepat di indeks oleh google. terimakasih

0 Response to "Cara Agar Blog Muncul di Google"

Post a Comment

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel